Judul Puisi : Hari Jumat di Masjid Cut Mutia
Karya : Cut Mutia
Berikut Puisi Hari Jumat Di Masjid Cut Mutia :
getar azan mencakar. menembus labirin, di selasar taman yang rindang. pohon-pohon rimbun, seperti turut merapal doa. dengan lampiran zikir. hilir mudik orang, membasuh wudhu. menyimpan kesibukan dan menggelar sajadah. setelah ini, kepala akan rebah di tanah. udara memanas, gema khotbah seperti palu di ujung kepala.
getar azan mencakar, riuh kendaraan berhenti.membiarkan udara menyentuh korneamu. menyatu cahaya. lalu sujud mencium rumput, dari sibuknya kota tak sempat berbenah.
Post a Comment for "PUISI : HARI JUMAT DI MASJID CUT MUTIA"